Minggu, 18 September 2011

5 LANGKAH MUDAH MENINGKATKAN KESEHATAN

MUDAH, MURAH, SEHAT
Peningkatan kualitas hidup seseorang sangat bergantung dari bagaimana gaya hidup dan kebiasaan yang dijalani sehari – hari. Mari mulai mengubah hidup anda lebih baik mulai dari hal – hal kecil berikut ini.

Ingin hidup berkualitas tetapi anda tidak ingin ada banyak yang berubah di lingkup gaya hidup anda?
Anda bisa melakukan perubahan besar bagi kesehatan dan kebugaran anda hanya dengan mengubah beberapa hal kecil dari keseharian anda. Bahkan beberapa ahli mengatakan bahwa dengan melakukan perubahan kecil akan memiliki efek lebih panjang untuk hidup.

Berjalan Kaki

Jalan kaki kapanpun anda bisa. Naiklah lewat tangga dibandingkan menggunakan elevator. Parkir kendraan  anda sejauh mungkin di area parking dan berjalanlah menuju kantor atau toko tujuan anda. Berjalanlah sekitar kompleks rumah anda sehabis makan malam, atau berjalanlah sekeliling ruang keluarga anda ketika anda menonton acara favorit anda dari pada anda hanya duduk di sofa. Ada banyak cara untuk anda bisa selalu aktif setiap harinya tanpa merubah jadwal harian anda secara drastis.




Tambahkan Sayuran dalam Menu Diet Anda
Diet merupakan  dimana orang sering mengira dengan sedikit makan maka sedikit lemak yang akan tertimbun, tetapi akhirnya mereka hanya akan cepat kembalike pola makan mereka yang buruk karena mereka mencoba untuk mengubah banyak hal dengan cepat. Sebenarnya untuk memulai pola makan sehat, cukup tambahkan ragam sayuran dalam menu diet anda, minum segelas jus sayuran pada pagi hari atau tambahkan beberapa tomat pada omelet untuk sarapan, tambahkan menu salad saat makan malam, dan anda akan takjub dengan perubahan yang akan anda rasakan.

Minum Vitamin
Kebanyakan orang tidak makan dengan asupan yang seimbang, sehingga asupan vitamin masih dibutuhkan dalam tubuh kita sehari – hari untuk dapat memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral dalam tubuh. Minumlah multi vitamin setiap harinya. Letakkan botol vitamin dekat mesin kopi atau meja makan anda, sehingga anda akan ingat untuk meminumnya setiap hari.




Melakukan peregangan tubuh
Tubuh anda dibuat untuk bergerak. Duduk seharian di meja kerja, membuat tubuh menjadi kaku dan banyak orang yang tidak ingin berolah raga setelah seharian duduk di tempat kerja. Sempatkanlah lima menit dari waktu anda untuk berdiri dan melakukan peregangan, yang akan membuat anda tetap terjaga dan segar.

Minum air putih
Ganti minuman soda anda dengan air putih, minuman manis bebas gula pun sudah banyak tersedia di toko – toko, yang pastinya jauh lebih sehat  disbanding soda atau cocktail buah. Tubuh kita terdiri dari 90% air, dan masih banyak orang tidak meminum cukup air setiap harinya yang banyak menyebabkan dehidrasi. Jadi minumlah banyak air putih setiap hari untuk lebih sehat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar